SUMENEP, nusainsider.com — Kangean Energy Indonesia Ltd. (KEI) kembali menegaskan komitmennya terhadap pelestarian lingkungan melalui penanaman bibit pohon buah-buahan sebagai bagian dari program ‘Gerakan Penanaman Pohon Untuk Peduli Lingkungan Pesisir’.
Program yang diselenggarakan tersebut bekerja sama dengan SKK Migas ini bertujuan untuk memperkuat ekosistem pesisir di wilayah operasional perusahaan di Kepulauan Kangean, tepatnya di Desa Pagerungan Besar, Kecamatan Sapeken, Kabupaten Sumenep, Jawa Timur.
Kegiatan penanaman yang dilakukan pada sore hari ini juga menandai tahap awal dari program jangka panjang KEI yang menargetkan total 8.000 bibit.
Berfokus pada pohon buah-buahan, inisiatif ini diharapkan dapat mendukung ketahanan pangan lokal sekaligus memberikan kontribusi positif terhadap ekosistem sekitar.
Febrian Ihsan, Kepala Departemen Formalitas dan Komunikasi SKK Migas Jabanusa mengatakan, inisiatif ini merupakan langkah nyata menuju restorasi lingkungan yang membantu menangkap karbon dari atmosfer.
Selain itu, inisiatif ini mencerminkan komitmen SKK Migas dan KKKS terhadap produksi minyak dan gas yang bertanggung jawab, dengan penekanan pada perlindungan lingkungan, “Kata Kepala Departemen Formalitas dan Komunikasi SKK Migas Jabanusa, Selasa 12 November 2024 kepada media nusainsider.com.
Febrian berharap dengan kegiatan ini dapat mempererat hubungan dan sinergi dengan pemangku kepentingan dan masyarakat di wilayah kerja KKKS KEI.
Ia mengimbau para peserta, khususnya karang taruna, untuk menjaga dan merawat pohon-pohon yang ditanam, “Imbuhnya.
Sementara itu, VP Human Capital and Support (HCS) KEI, Iman Santoso, menggarisbawahi pentingnya program ini, dengan menyatakan bahwa Inisiatif Peduli Lingkungan Pesisir melalui penanaman bibit pohon buah-buahan merupakan wujud komitmen kami terhadap pelestarian lingkungan.
Program ini berkontribusi langsung terhadap ketahanan pangan masyarakat sekaligus menunjukkan peran kami dalam pengelolaan lingkungan hidup berkelanjutan”, “Pungkasnya.
Acara kolaboratif ini juga melibatkan berbagai pemangku kepentingan, antara lain Forkopimka Sapeken, Kabag Perekonomian dan Sumber Daya Alam Kabupaten Sumenep, Dinas Lingkungan Hidup, Kepala Desa Pagerungan Besar, Pagerungan Kecil, Karang Taruna, dan Kelompok Pemuda Sadulang Taruna Persada.
Lebih lanjut, inisiatif ini juga diharapkan dapat memberikan dampak positif terhadap lingkungan pesisir, khususnya dalam hal penyerapan dan penyimpanan karbon dalam jangka panjang, “Jelasnya.
Ditambahkan Iman sapaan akrabnya bahwa Hal ini diharapkan dapat membantu memitigasi dampak perubahan iklim dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat sekitar, ” Tambahnya.
Lebihlanjut, Camat Sapeken, Aminullah memuji inisiatif tersebut dan mengapresiasi keterlibatan karang taruna desa yang dinilai merupakan modal penting untuk melanjutkan dan memperluas aksi pelestarian lingkungan.
Dampak positif dari program ini juga pentingnya meningkatkan langsung ekosistem alam di Sapeken dan mengucapkan terima kasih atas keterlibatan karang taruna dalam acara SKK Migas-KEI.
Ia menekankan peran pemuda dalam memberikan kontribusi berarti bagi pelestarian lingkungan, “Kata Aminullah usai mengikuti Penanaman Bibit Pohon bersama.
Aminullah menambahkan bahwa Melalui inisiatif ini, Tentunya KEI menegaskan kembali komitmennya untuk memberikan dampak positif terhadap lingkungan dan mendukung kesejahteraan masyarakat di wilayah operasionalnya, “Tambahnya.
Penulis : Dre