Dinobatkan Sebagai Best Presenter Keinsinyuran, Arif Firmanto Optimis Kembangkan Potensi diri

- Pewarta

Sabtu, 4 Mei 2024 - 16:31 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto Bersama saat Menerima penghargaan Keinsinyuran di Fakultas Teknik Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya (UKWMS).

Foto Bersama saat Menerima penghargaan Keinsinyuran di Fakultas Teknik Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya (UKWMS).

SUMENEP, nusainsider.com Fakultas Teknik Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya (UKWMS) melantik 76 lulusan insinyur baru, melalui Program Studi Program Profesi Insinyur (PSPPI).

Pelantikan Insinyur Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya periode 1 tahun 2023/2024 berlangsung khidmat di Auditorium Widya Mandala (Widya Mandala Hall) Kampus Pakuwon City Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya JI. Kalisari Selatan 1, Pakuwon City, Kecamatan Tegalsari, Surabaya. Sabtu (4/5/2024), Pukul 08.30 WIB.

banner 325x300

Dalam acara spektakuler tersebut, Ir. Arif Firmanto, S.TP., M.Si. Mahasiswa Program studi profesi insinyur berhasil meraih gelar sebagai Best Presenter dalam Seminar Praktik Keinsinyuran di Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya periode tahun ini.

Diketahui, Pelantikan itu sekaligus untuk menjawab tingginya kebutuhan insinyur profesional di Indonesia yang masih belum diimbangi dengan sumber daya manusia (SDM) yang ada, “Kata Wakil Dekan Fakultas Teknik I, Ir.Maria Yuliana, S.T., Ph.D., IPM Prof.Ir. mewakili Felycia Edi Soetaredjo,S.T., M.Phil., Ph.D.,IPU., ASEAN.Eng

Rektor Widya Mandala, Drs, Kuncoro Foe, G.Dip.Sc., Ph.D.,Apt dalam sambutannya memberikan selamat dan menyampaikan harapannya untuk seluruh wisudawan agar dapat memberi kontribusi yang terbaik.

Baca Juga :  Halal Bihalal, Semangat Baru Arif Firmanto Lanjutkan Estafet Kepemimpinan di Bappeda Sumenep

Selain mengucapkan selamat dan apresiasi, Kuncoro menuturkan pentingnya peran insinyur dalam membangun negara. Pasalnya, insinyur merupakan sosok yang bertanggung jawab .

“UKWMS bersama Persatuan Insinyur Indonesia (PII) akan terus mengupayakan peningkatan jumlah insinyur profesional di Indonesia. Oleh karena itu saya berharap para wisudawan dapat terus berkarya dan tentu berpikiran maju serta senantiasa memiliki semangat, mau bekerja secara profesional untuk bisa menerangi serta memberikan sumbangsih nyata bagi masyarakat, bangsa dan negara,” pesannya.

Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun media ini, Arif Firmanto, yang saat ini menjabat kepala Bappeda Sumenep juga dilantik sebagai insinyur pasca sukses meraih predikat Best Presenter dalam Seminar Praktik Keinsinyuran dengan tema “Pembangunan Berkelanjutan Berbasis Teknologi Maju untuk Indonesia Raya” pada tanggal 13 Januari 2024 lalu.

Ir. Arif Firmanto, S.TP., M.Si., menyampaikan bahwa Pemberian penghargaan ini merupakan salah satu bentuk spirit bahwa Kita Jangan pernah lelah untuk terus belajar dan mengembangkan potensi diri, karena belajar adalah kunci keberhasilan dalam hidup.

Misalnya pada dimensi ekonomi, pembangunan berkelanjutan telah menekankan betapa pentingnya pertumbuhan ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan.

Foto. Sertifikat Penghargaan PSPI yang diberikan kepada Ir Arif Firmanto, S. TP., M. Si. Sebagai Best Presenter dalam Seminar Praktek Keinsinyuran Sabtu, 4 Mei 2024. (Ist/nusainsider.com) 

Hal tersebut kata Arif Firmanto, yang baru dilantik sebagai insinyur ini harus melibatkan pembangunan di sektor ekonomi yang tidak hanya akan memberikan manfaat finansial.

Baca Juga :  Pemkab Sumenep Kembali Terima Predikat WTP ke-7 dari BPK

Menurutnya, hal itu juga harus memperhatikan dampak lingkungan dan kehidupan masyarakatnya.

Di sisi lingkungan lanjut Pak Arif, sebutan karib Ir. Arif Firmanto, S.TP., M.Si., pembangunan berkelanjutan membutuhkan penggunaan sumber daya yang bijak, perlindungan dan pelestarian ekosistem, serta pengelolaan limbah yang berkelanjutan.

“Teknologi memainkan peran yang sangat krusial dalam pembangunan berkelanjutan dengan menyediakan berbagai solusi inovatif untuk tantangan ekonomi, lingkungan dan sosial,” imbuhnya.

Pembangunan berkelanjutan juga menekankan Regenerasi Pembangunan Berdaya Saing Global yakni dengan mempersiapkan Pemuda-Pemudanya utk yang akan datang.

Wujud filosofi dan strategi pembangunan kata Pak Arif, maka pembangunan berkelanjutan memandang masa depan sebagai tanggung jawab secara bersama-sama.

“Kami mengajak semua pihak untuk bekerja sama untuk menciptakan dunia yang terus berkelanjutan bagi para penerus bangsa baik sekarang maupun yang akan datang,” paparnya.

Selain itu, mantan kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) kabupaten Sumenep ini juga menyebut, bahwa dalam keberhasilannya saat ini tidak terlepas dari peran banyak pihak. Hal ini juga merupakan bentuk spirit untuk terus belajar dan mengembangkan potensi diri.

Baca Juga :  Dinilai Melanggar Intruksi Presiden dan Permenko Tahun 2023, Bank Mandiri Sumenep dalam Polemik Berkepanjangan
Foto. Ir Arif Firmanto, S.TP., M. Si

Turut Hadir dalam kesempatan tersebut, Rektor Universitas Katolik Widya Mandala: Drs. Kuncoro Foe, Ph.D., Apt., Wakil Rektor 1: Ir. Aning Ayucitra, Ph.D., IPM., ASEAN Eng., Wakil Rektor 2: Sumi Wijaya, Ph.D., Apt, Wakil Rektor 3: Dr. Lanny Hartanti., Wakil Rektor 4: Dr. Christina Esti Susanti.

Selain itu, terlihat juga Dekan Fakultas Teknik, Prof. Ir. Felycia Edi Soetaredjo, Ph.D., IPU., ASEAN Eng., Wakil Dekan 1 Fakultas Teknik, Ir. Maria Yuliana, Ph.D., IPM., Wakil Dekan 2 Fakultas Teknik, Ir. Wenny Irawati, Ph.D., IPM, Kaprodi Profesi Insinyur, Dr. Ir. Ivan Gunawan, IPM., ASEAN Eng., Ketua PII Jatim Dr. Ir. Gentur Prihartono S. P., S.H., M. H., M.T., IPU., Wakil Ketua PII Jatim Ir. Pius X Rooswan, S.T., M.T., IPM.

Loading

Penulis : Ali wafa

Berita Terkait

Rekapitulasi Pilkada Sumenep 2024 Selesai, Pasangan FAHAM Unggul 130 Ribu Lebih Suara
Sosok Arif Firmanto Dinilai Paling Pantas Duduki Jabatan Sekda, Begini Komentarnya
Polwan Cantik Polres Sumenep Ikut Serta Amankan Aksi Damai KORAMEL di Bawaslu
Digadang-gadang Pantas Menduduki Jabatan Sekda, Begini Tanggapan Chainur Rasyid
Peduli Literasi, Kapolres Sumenep Serahkan Buku Edukasi Dan Sarkon Kepada Binar Junior High School
Tumbuhkan Kesadaran Generasi Muda, DKPP Sumenep Berhasil Dorong Petani Millenial Berkembang
Dukung Penuh Penggunaan Jenis BBM, Bupati Sumenep Keluarkan Edaran Berikut
Berikut Prediksi Tokoh Potensial Pengganti Sekda Sumenep Ir Edy Rasyadi Menjelang Masa Pensiun

Berita Terkait

Jumat, 6 Desember 2024 - 01:24 WIB

Rekapitulasi Pilkada Sumenep 2024 Selesai, Pasangan FAHAM Unggul 130 Ribu Lebih Suara

Kamis, 5 Desember 2024 - 12:21 WIB

Sosok Arif Firmanto Dinilai Paling Pantas Duduki Jabatan Sekda, Begini Komentarnya

Kamis, 5 Desember 2024 - 10:52 WIB

Polwan Cantik Polres Sumenep Ikut Serta Amankan Aksi Damai KORAMEL di Bawaslu

Rabu, 4 Desember 2024 - 16:53 WIB

Digadang-gadang Pantas Menduduki Jabatan Sekda, Begini Tanggapan Chainur Rasyid

Rabu, 4 Desember 2024 - 15:41 WIB

Peduli Literasi, Kapolres Sumenep Serahkan Buku Edukasi Dan Sarkon Kepada Binar Junior High School

Rabu, 4 Desember 2024 - 10:50 WIB

Dukung Penuh Penggunaan Jenis BBM, Bupati Sumenep Keluarkan Edaran Berikut

Rabu, 4 Desember 2024 - 09:08 WIB

Berikut Prediksi Tokoh Potensial Pengganti Sekda Sumenep Ir Edy Rasyadi Menjelang Masa Pensiun

Selasa, 3 Desember 2024 - 16:46 WIB

Gerak Bersama Sehat Bersama Menjadi Tema HKN ke-60 Dinkes P2KB Sumenep

Berita Terbaru