Dukung Jurnalisme Berkualitas, SKK Migas Jabanusa Gelar Networking Dinner dan Pemberian Penghargaan Peserta Terbaik UKW

Selasa, 7 Oktober 2025 - 23:35 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto. Salah satu dari sebagaian peserta dari media dan KKKS dalam gelaran Networking Dinner dan Pemberian penghargaan kepada peserta terbaik UKW LPDS 2025.

Foto. Salah satu dari sebagaian peserta dari media dan KKKS dalam gelaran Networking Dinner dan Pemberian penghargaan kepada peserta terbaik UKW LPDS 2025.

SEMARANG, nusainsider.com Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) wilayah Jawa, Bali, dan Nusa Tenggara (Jabanusa) memperkuat kemitraan dengan media dan mendorong peningkatan kompetensi wartawan.

Langkah ini diwujudkan melalui kegiatan Networking Dinner & Lokakarya Media 2025 yang digelar di Semarang, Selasa (07/10/2025).

Bappeda Sumenep

Sebelum kegiatan tersebut, SKK Migas juga telah mengadakan Pelatihan Jurnalistik dan Uji Kompetensi Wartawan (UKW) bersama Lembaga Pers Dr. Soetomo (LPDS) di Surabaya.

Sebanyak 65 peserta dari berbagai media mengikuti pelatihan yang menjadi bagian dari upaya peningkatan kapasitas jurnalis di wilayah Jabanusa beberapa hari lalu di Hotel Morazen Surabaya.

Baca Juga :  SKK Migas Terima Kunjungan Civitas Akademika Fakultas Hukum President University

Dalam rangkaian kegiatan lokakarya media di Semarang kali ini , SKK Migas turut memberikan penghargaan kepada peserta terbaik UKW 2025.

Predikat terbaik 1 diraih oleh Dzuriyatun Nisa (kabarbisnis.com), terbaik 2 oleh Suryadi Arfa (klikjatim.com), dan terbaik 3 oleh Roziqin (LPP RRI Sumenep).

Kepala SKK Migas Wilayah Jabanusa, Anggono Mahendrawan, menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh insan pers yang telah menjadi mitra strategis dalam mengedukasi masyarakat tentang industri hulu migas.

“SKK Migas berkomitmen mendukung jurnalisme berkualitas melalui peningkatan kompetensi wartawan,” ujarnya dalam sambutan pembukaan.

Anggono menjelaskan, kegiatan UKW dan lokakarya media merupakan bagian dari strategi SKK Migas untuk memperkuat pemahaman jurnalis terhadap sektor hulu migas.

Baca Juga :  Program Pemberdayaan Masyarakat (PPM) di Kecamatan Ra'as Dinilai Lemah Pengawasan, FPR Kecam akan Laporkan ini

Melalui peningkatan kapasitas ini, diharapkan insan pers mampu menyajikan informasi yang akurat, kontekstual, dan berimbang kepada publik.

Menurutnya, perkembangan dunia pers menuntut setiap jurnalis untuk menjaga profesionalisme, kredibilitas, dan tanggung jawab publik.

“Peningkatan kapasitas menjadi kunci untuk menjaga profesionalisme dan menghasilkan karya jurnalistik yang berkualitas serta bertanggung jawab,” jelas Anggono.

Ia menambahkan, kehadiran para pemimpin redaksi dalam kegiatan tersebut menjadi simbol komitmen bersama antara SKK Migas dan media.

Kemitraan ini diharapkan mampu memperkuat sinergi dalam penyebaran informasi yang benar dan berimbang terkait kegiatan industri hulu migas.

“Kehadiran pemimpin redaksi adalah bentuk kolaborasi yang penting untuk memastikan publik menerima informasi yang tepat dan terarah mengenai sektor hulu migas,” imbuhnya.

Dalam penutup sambutannya, Anggono menegaskan bahwa industri hulu migas memiliki peran strategis dalam menopang perekonomian nasional.

Baca Juga :  Industri Hulu Migas Dukung Peluncuran Kemitraan Pembangunan Ruang Hijau

Namun, sektor ini juga menghadapi berbagai tantangan global seperti fluktuasi harga minyak dunia, isu lingkungan, dan perubahan iklim.

“Melalui kolaborasi dengan media, SKK Migas ingin memastikan masyarakat mendapatkan pemahaman komprehensif mengenai peran vital hulu migas dan berbagai tantangan yang dihadapinya,” pungkasnya.

Kegiatan lokakarya ini menjadi momentum penting dalam mempererat hubungan antara SKK Migas dengan insan pers, sekaligus menegaskan komitmen bersama untuk menghadirkan pemberitaan yang edukatif, berimbang, dan konstruktif bagi pembangunan nasional.

Loading

Penulis : Wafa

Berita Terkait

Kabur Usai Tabrak Pejalan Kaki, Pemuda Batang-Batang Ditangkap Polisi
Dukung Swasembada Pangan 2025, Kapolres Sumenep Bersama Forpimda Tanam Jagung Serentak Kuartal IV
SKK Migas Jabanusa dan KKKS Bersinergi Perkuat Komunikasi Publik dan Ketahanan Energi Nasional
40 Warga Pinggir Papas Terima BLT Dana Desa, Pemdes Pastikan Tepat Sasaran
Gempa 4,1 SR Kembali Guncang Sumenep, Siswa di Sapudi Berhamburan Keluar Kelas
Gerak Cepat Pemkab Sumenep, Rehabilitasi Rumah Korban Gempa Sapudi Dimulai
Lewat Engagement Day, SKK Migas Jabanusa Teguhkan Kolaborasi dengan Insan Pers
Diduga Dekat dengan Petinggi Pemkab Sumenep, EO Festival Batik Berani Langgar Aturan Hukum
banner 325x300

Berita Terkait

Kamis, 9 Oktober 2025 - 07:56 WIB

Kabur Usai Tabrak Pejalan Kaki, Pemuda Batang-Batang Ditangkap Polisi

Rabu, 8 Oktober 2025 - 12:46 WIB

Dukung Swasembada Pangan 2025, Kapolres Sumenep Bersama Forpimda Tanam Jagung Serentak Kuartal IV

Rabu, 8 Oktober 2025 - 11:57 WIB

SKK Migas Jabanusa dan KKKS Bersinergi Perkuat Komunikasi Publik dan Ketahanan Energi Nasional

Rabu, 8 Oktober 2025 - 10:49 WIB

40 Warga Pinggir Papas Terima BLT Dana Desa, Pemdes Pastikan Tepat Sasaran

Rabu, 8 Oktober 2025 - 09:18 WIB

Gempa 4,1 SR Kembali Guncang Sumenep, Siswa di Sapudi Berhamburan Keluar Kelas

Selasa, 7 Oktober 2025 - 23:35 WIB

Dukung Jurnalisme Berkualitas, SKK Migas Jabanusa Gelar Networking Dinner dan Pemberian Penghargaan Peserta Terbaik UKW

Selasa, 7 Oktober 2025 - 18:26 WIB

Lewat Engagement Day, SKK Migas Jabanusa Teguhkan Kolaborasi dengan Insan Pers

Selasa, 7 Oktober 2025 - 12:26 WIB

Diduga Dekat dengan Petinggi Pemkab Sumenep, EO Festival Batik Berani Langgar Aturan Hukum

Berita Terbaru