Menjelang Akhir Tahun, Berikut Destinasi Wisata Sumenep yang Patut Anda Kunjungi Bersama Keluarga

- Pewarta

Jumat, 29 November 2024 - 13:30 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Oleh karena itu, Sumenep menjadi salah satu tujuan pariwisata yang cocok dikunjungi saat libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2025.

Media nusainsider.com menghimpun ada Berbagai rekomendasi objek wisata yang patut Anda kunjungi:

banner 325x300

1. Pantai Lombang

Pantai Lombang terkenal dengan deretan pohon cemara udang yang unik, menciptakan suasana teduh di sepanjang pantai.

Foto. Wisata Pantai Lombang, Desa Lombang Kecamatan Batang-batang Sumenep.
Baca Juga :  Upaya Pemkab Sumenep Tekan Promosi, Akses Jalan Pintu Masuk Pantai Lombang Selesai Diperbaiki

Wisatawan dapat menikmati pasir putih, ombak yang tenang, dan beragam aktivitas air. Pantai ini menjadi pilihan tepat untuk keluarga yang ingin bersantai sambil menikmati keindahan alam.

2. Wisata Kasur Pasir Putih

Wisata kasur pasir Putih merupakan Tradisi tidur di atas pasir dan ini ternyata sudah menjadi tradisi turun temurun masyarakat desa Legung Timur, lho.

Kasur atau ranjang beralas pasir telah menjadi salah satu kearifan lokal yang hanya ada di Sumenep, khususnya di Desa Legung Timur ini.

Foto. Wisata Kasur Pasir Putih, Desa Legung Timur kecamatan Batang-batang Sumenep.

Pasir yang ada di Desa ini berbeda dengan Pasir yang ada di Luar sana. Pasir tersebut diyakini memiliki efek relaksasi sekaligus menyembuhkan penyakit, seperti gatal di kulit hingga keluhan nyeri punggung sampai rematik.

3. Gili Labak

Pulau kecil ini merupakan surga tersembunyi bagi pecinta snorkeling dan diving. Gili Labak menawarkan pemandangan bawah laut yang memukau, dengan terumbu karang dan ikan-ikan berwarna-warni.

Foto. Salahsatu pengunjung saat berada Di Pantai Gili Labak, Sumenep.

Perjalanan menggunakan perahu dari Pelabuhan Kalianget memakan waktu sekitar satu jam, namun keindahan alamnya dijamin sebanding dengan usaha Anda.

4. Wisata Alam ‘Somber Rajeh’

Namanya wisata ‘Somber Rajeh’. Lokasinya berada di Desa Rombiya Timur, Kecamatan Ganding, berjarak sekitar 22 km ke arah barat Kota Sumenep dengan waktu tempuh sekitar setengah jam menggunakan kendaraan.

Sesuai namanya, Somber Rajeh merupakan sumber mata air dengan kapasitas besar yang sudah dikenal sejak lama oleh masyarakat Kecamatan Ganding dan sekitarnya.

Foto. Destinasi Wisata Somber Rajeh, Desa Rombiya Timur, Kecamatan Ganding, Kabupaten Sumenep.

Sehari-hari sumber air tersebut menjadi tempat pemandian umum masyarakat desa setempat, bahkan dari luar desa pun banyak yang sering datang kesana.

5. Keraton Sumenep

Bagi pecinta sejarah dan budaya, Keraton Sumenep menjadi destinasi wajib. Bangunan ini mencerminkan perpaduan arsitektur Jawa, Madura, dan Eropa.

Foto. Keraton Sumenep

Di dalamnya, pengunjung dapat melihat koleksi keris kuno, perabotan antik, dan benda bersejarah lainnya, menjadikannya tempat yang kaya akan nilai historis.

6. Asta Tinggi

Kompleks makam raja-raja Sumenep ini terletak di atas bukit, menawarkan pemandangan menakjubkan. Selain sebagai tempat ziarah, Asta Tinggi juga memanjakan pengunjung dengan arsitektur yang megah dan suasana yang tenang.

Tempat ini ideal bagi anda yang ingin menikmati wisata religi sekaligus panorama alam.

7. Bukit Kapur Batu Putih

Bukit Kapur Batu Putih menawarkan lanskap eksotis dengan formasi batu kapur yang unik. Tempat ini menjadi favorit bagi wisatawan yang gemar fotografi, terutama saat matahari terbit dan terbenam.

Foto. Bukit kapur Batuputih Sumenep

Keindahannya yang alami memberikan pengalaman tak terlupakan.

8. Pulau Oksigen Giliyang

Giliyang dikenal dengan kadar oksigennya yang tinggi, disebut-sebut sebagai yang tertinggi kedua di dunia setelah Yordania. Pulau ini menawarkan udara segar dan keindahan alam yang memukau.

Fasilitas di pulau ini, seperti homestay nyaman berbentuk rumah panggung kayu, telah dilengkapi dengan AC, kamar mandi dalam, dan ruang tamu.

Wisatawan juga dapat menikmati keliling pulau menggunakan kendaraan listrik, seperti motor listrik dan mobil golf, sembari menghirup udara segar. Dengan fasilitas ini, Giliyang menjadi destinasi ideal untuk relaksasi.

9. Pantai Sembilan Giligenting

Pantai 9, yang terletak di Kecamatan Giligenteng, memiliki garis pantai yang unik berbentuk angka sembilan. Dengan pasir putih halus dan air laut yang jernih, pantai ini cocok untuk berenang dan bersantai.

Foto. Wisata Pantai Sembilan.

Wisatawan juga bisa menikmati wahana air, seperti speedboat, untuk menambah keseruan liburan.

Dengan berbagai pilihan objek wisata ini, Sumenep siap memberikan pengalaman liburan yang tak terlupakan saat Nataru 2025. (*)

 

Loading

Penulis : Mif

Berita Terkait

Rekapitulasi Pilkada Sumenep 2024 Selesai, Pasangan FAHAM Unggul 130 Ribu Lebih Suara
Sosok Arif Firmanto Dinilai Paling Pantas Duduki Jabatan Sekda, Begini Komentarnya
Polwan Cantik Polres Sumenep Ikut Serta Amankan Aksi Damai KORAMEL di Bawaslu
Digadang-gadang Pantas Menduduki Jabatan Sekda, Begini Tanggapan Chainur Rasyid
Peduli Literasi, Kapolres Sumenep Serahkan Buku Edukasi Dan Sarkon Kepada Binar Junior High School
Tumbuhkan Kesadaran Generasi Muda, DKPP Sumenep Berhasil Dorong Petani Millenial Berkembang
Dukung Penuh Penggunaan Jenis BBM, Bupati Sumenep Keluarkan Edaran Berikut
Berikut Prediksi Tokoh Potensial Pengganti Sekda Sumenep Ir Edy Rasyadi Menjelang Masa Pensiun

Berita Terkait

Jumat, 6 Desember 2024 - 01:24 WIB

Rekapitulasi Pilkada Sumenep 2024 Selesai, Pasangan FAHAM Unggul 130 Ribu Lebih Suara

Kamis, 5 Desember 2024 - 12:21 WIB

Sosok Arif Firmanto Dinilai Paling Pantas Duduki Jabatan Sekda, Begini Komentarnya

Kamis, 5 Desember 2024 - 10:52 WIB

Polwan Cantik Polres Sumenep Ikut Serta Amankan Aksi Damai KORAMEL di Bawaslu

Rabu, 4 Desember 2024 - 16:53 WIB

Digadang-gadang Pantas Menduduki Jabatan Sekda, Begini Tanggapan Chainur Rasyid

Rabu, 4 Desember 2024 - 15:41 WIB

Peduli Literasi, Kapolres Sumenep Serahkan Buku Edukasi Dan Sarkon Kepada Binar Junior High School

Rabu, 4 Desember 2024 - 10:50 WIB

Dukung Penuh Penggunaan Jenis BBM, Bupati Sumenep Keluarkan Edaran Berikut

Rabu, 4 Desember 2024 - 09:08 WIB

Berikut Prediksi Tokoh Potensial Pengganti Sekda Sumenep Ir Edy Rasyadi Menjelang Masa Pensiun

Selasa, 3 Desember 2024 - 16:46 WIB

Gerak Bersama Sehat Bersama Menjadi Tema HKN ke-60 Dinkes P2KB Sumenep

Berita Terbaru