SUMENEP, nusainsider.com — Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sumenep menetapkan Achmad Fauzi Wongsojudo dan Kiai Imam Hasyim sebagai calon terpilih bupati dan wakil bupati Sumenep 2025-2030.
Diketahui, Fauzi-Imam berhasil memperoleh suara terbanyak yakni 379.858 suara atau 60,35 persen dari suara sah.
Achmad Fauzi Wongsojudo menyampaikan bahwa Momentum Pemilihan Kepala daerah (Pilkada) 2024 di Sumenep sudah selesai.

Untuk itu, ia mengajak kepada seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama membangun Sumenep dengan harmoni.
“Kontestasi Pilkada sudah biasa kita laksanakan. Setiap Pilkada akan menghasilkan pemenang Pilkada. Mari, kita bersama-sama membangun Sumenep dalam sebuah keharmonisan untuk kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Sumenep,” Tuturnya, Jumat, 07 Februari 2025.
Membangun sebuah daerah, bagi Achmad Fauzi, akan tercapai manakala dibangun bersama-sama antar elemen pemerintah dan elemen masyarakat. Untuk tujuan memajukan Sumenep, keduanya tidak bisa dipisahkan satu sama lain.
“Kami mengajak seluruh elemen masyarakat dan stakeholder untuk membangun Sumenep dengan bingkai harmoni. Sehingga, Sumenep ke depan akan semakin membanggakan bagi kita semua”.
Sosok inovatif itu melanjutkan bahwa Sumenep yang berdaya saing, unggul, mandiri dan sejahtera adalah sebuah visi Sumenep yang akan menjadi Landasan kerja pemerintahan kedepan.
Empat visi itu dijabarkan kembali dalam lima misi utama. Pertama, membangun kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) yang berdaya saing di bidang pendidikan, kesehatan dan ketenagakerjaan.

Kedua, meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui penguatan ekonomi berbasis kawasan dari hulu ke hilir.
Ketiga, mewujudkan tata kelola pemerintahan yang transparan, inovatif dan responsif dalam melayani masyarakat.
Keempat, melaksanakan pembangunan berasas gotong royong dan berkearifan lokal.
Kelima, memperkuat pembangunan infrastruktur berbasis lingkungan hidup yang berimbang antara daratan dan kepulauan,”Jelasnya.
“Salam harmoni,” Tambahnya menutup.
Penulis : Mif