Silaturrahim Dengan Pelaku Media, Abrari El-zael Sampaikan Alasan ‘Sahaja’

Minggu, 7 Mei 2023 - 19:11 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SUMENEP, nusainsider.com Bertepatan dengan Nuzulul Qur’an, Sahabat Abe Jawa Timur disingkat ‘Sahaja’ bersama berbagai lembaga, jalin silaturahmi dengan insan media Sumenep, pada Jumat, 7 April 2023 pukul 13.00 WIB.

Bertempat di Graha Perjuangan DPC PDI Perjuangan Sumenep, acara peringatan Nuzulul Qur’an yang digagas ‘Sahaja’ dengan tema ‘Menebar Rasa, Menyegar Raga, Menuju Sukma Jiwa’ juga menjadi sarana silaturahmi dengan insan media Sumenep.

Setelah dibuka dengan pembacaan Surah Yasin oleh Ustaz Isyraqi. Peringatan Nuzulul Qur’an oleh Sahaja bersama beberapa lembaga tersebut dilanjutkan dengan sambutan koordinator acara, Abrari Al-zael yang kerap disapa Mas Abe.

banner 325x300
Baca Juga :  Menjelang Harjad ke-755, Bappeda Sumenep Dorong OPD Lebih Optimal Jalankan Pemerintahan

Acara oleh Sahabat Abe Jawa Timur tersebut pun berlangsung hangat penuh keakraban. Hal itu tak lepas dari kepiawaian Mas Abe menghidupkan suasana dengan candaan, namun juga memuat pesan di dalamnya.

“Baru pertama kali ini ada acara silaturahmi dibuka dengan pembacaan Surah Yasin. Ya semoga rekan-rekan yang belum sempat membaca Surah Yasin, di acara ini jadi bisa membaca,” ujar Mas Abe yang disambut gelak tawa hadirin.

Dimana selain Sahaja, acara tersebut juga didukung lembaga-lembaga lain seperti Said Abdullah Institute (SAI), Achmad Fauzi (AF Peduli), Sahabat Abe Jawa Timur (Sahaja), HM. Foundation, Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan Lembaga Studi Arus Informasi (LSAI).

“Saya diberi mandat oleh yang mensponsori acara ini. Ada banyak sekali. Soalnya ada juga dari Sahaja artinya Sahabat Abe Jawa Timur. Nanti disangkanya saya adalah calon DPRD Jatim. Jadi acara ini konsorsium,” jelas Mas Abe.

Tentu saja apa yang disampaikan oleh Mas Abe mengenai arti Sahaja memancing ‘ger’ dan tepuk tangan dari para undangan yang hadir yang didominasi pelaku media, selain aktivis dan beberapa tokoh terkemuka yang ada di kabupaten paling timur Pulau Madura.

Baca Juga :  IBEMPI x Masyarakat Sipil Adakan Deklarasi Pemilu Damai untuk Menjaga Kerukunan Bangsa
Foto. Abrari Al-zael saat bagikan door prize di acara Peringatan Nuzulul Qur’an yang digagas oleh Sahabat Abe Jawa Timur disingkat ‘Sahaja’. (Sumber : SuaraMadura.id)

Pria yang menjabat Sekretaris DPC PDI Perjuangan Sumenep itu lalu berharap momen jalin silaturahmi yang dilakukan bertepatan dengan peringatan Nuzulul Qur’an akan mendapatkan inayah dan maunah dari Allah SWT di bulan suci Ramadan 1444 Hijriah.

banner 325x300

“Terima kasih semuanya. Mudah-mudahan kita masih diberi kesempatan juga untuk berpuasa di tahun depan sebagaimana janji Allah Wa Adkhilnal-jannata Ma’al-abrar,” harapnya pria humoris dan progresif.

Di penghujung acara giliran Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) KH A Qusyairi Zaini menyampaikan tausiyah yang ditutup dengan doa bersama. Acara peringatan Nuzulul Qur’an oleh Sahabat Abe Jawa Timur pun berakhir setelah pembagian doorprize.

Baca Juga :  Merapatnya PAN Ke PDI, SCG ; Harus Pandai Memainkan Momentum

Sumber : SuaraMadura.Id

Loading

Berita Terkait

Mengagetkan! Mayat Tanpa Kepala dan Tangan Terdampar di Arjasa
Salut! Gubernur Khofifah Puji Warung Madura yang Buka 50 Jam Nonstop
Sumenep Punya Wisata Baru: Petik Melon Gratis Sekaligus Belajar Bertani
PLN Klarifikasi Dugaan Pungli di Tambak Udang: Ini Penjelasan Resminya
JakTV Disorot: SMSI dan Dewan Pers Desak Akuntabilitas Penegakan Hukum
Kapolres dan Bupati Sumenep Bertemu, Bahas Penguatan Kolaborasi
Sosialisasi Empat Pilar: MPR dan MH Said Abdullah Perkuat Nasionalisme Pemuda
Tegaskan Komitmen Pembangunan Berkelanjutan, Bappeda Sumenep Bahas Ranwal RPJMD Bersama Bappeda Jatim
KPU Sumenep.

Berita Terkait

Minggu, 27 April 2025 - 12:52 WIB

Mengagetkan! Mayat Tanpa Kepala dan Tangan Terdampar di Arjasa

Sabtu, 26 April 2025 - 14:07 WIB

Salut! Gubernur Khofifah Puji Warung Madura yang Buka 50 Jam Nonstop

Sabtu, 26 April 2025 - 11:38 WIB

Sumenep Punya Wisata Baru: Petik Melon Gratis Sekaligus Belajar Bertani

Jumat, 25 April 2025 - 15:51 WIB

PLN Klarifikasi Dugaan Pungli di Tambak Udang: Ini Penjelasan Resminya

Jumat, 25 April 2025 - 13:52 WIB

Kapolres dan Bupati Sumenep Bertemu, Bahas Penguatan Kolaborasi

Jumat, 25 April 2025 - 12:43 WIB

Sosialisasi Empat Pilar: MPR dan MH Said Abdullah Perkuat Nasionalisme Pemuda

Jumat, 25 April 2025 - 10:11 WIB

Tegaskan Komitmen Pembangunan Berkelanjutan, Bappeda Sumenep Bahas Ranwal RPJMD Bersama Bappeda Jatim

Rabu, 23 April 2025 - 20:52 WIB

Era Baru Menabung! Aplikasi BBS Sekolah Resmi Diluncurkan BPRS di Sumenep

Berita Terbaru

Foto. Dauri Aziz, Waka II komisariat PMII STITA

Lifestyle

PMII Sumenep Krisis Regenerasi dan Kepemimpinan

Sabtu, 26 Apr 2025 - 15:13 WIB