Diluar Nalar, Kegiatan FAHAM Membawa Berkah Bagi UMKM Lokal

Sabtu, 16 November 2024 - 21:28 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SUMENEP, nusainsider.com Kegiatan yang menghadirkan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Sumenep nomor urut 2, kembali menjadi momentum keberkahan bagi pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM).

Kali ini, momen tersebut tercipta dalam acara Faham Bersholawat bersama Majelis Sholawat At-Taufiq di Kompleks GOR A Yani, Sumenep, Jawa Timur, Sabtu malam (16/11/2024).

Ribuan masyarakat dari berbagai wilayah memadati lokasi, untuk mengikuti kegiatan yang sarat akan nuansa religi tersebut. Antusiasme warga terlihat dari penuh sesaknya area sekitar panggung, hingga ke lapak-lapak UMKM yang berjajar rapi di sepanjang area acara.

banner 325x300

Para pelaku UMKM memanfaatkan momentum ini untuk menjajakan berbagai produk seperti makanan, minuman, hingga kerajinan khas lokal.

Yatmo, seorang pedagang makanan dan minuman di lokasi, mengungkapkan rasa syukurnya atas kesempatan yang ia dapatkan dari acara ini.

Menurutnya, setiap kali ada kegiatan serupa, omzet penjualan meningkat drastis.

Baca Juga :  Ribuan Masyarakat Dapil Kota Kompak Bershalawat Bersama Menuju Kemenangan Pasangan FAHAM

“Keramaian seperti ini memang sangat membantu kami. Ribuan orang datang, dan alhamdulillah lapak kami manis,” ujarnya penuh semangat.

Selain menjadi ruang bagi masyarakat untuk bershalawat bersama, kegiatan ini juga memberikan dampak positif pada perekonomian kecil.

banner 325x300

Acara yang berlangsung hingga larut malam itu tidak hanya menjadi ajang silaturahmi, tetapi juga membawa manfaat langsung kepada masyarakat kecil yang menggantungkan pendapatannya pada kegiatan keramaian seperti ini.

Sementara itu, sejumlah pelaku UMKM lainnya turut berbagi pengalaman serupa.

“Kami selalu menantikan acara-acara besar seperti ini, terutama yang menghadirkan tokoh publik yang menarik perhatian massa. Penjualan kami pasti meningkat pesat,” ujar seorang pedagang lainnya.

Acara Faham Bershalawat malam itu tidak hanya menyajikan lantunan shalawat yang menyejukkan hati, tetapi juga menjadi bukti nyata bahwa kegiatan semacam ini dapat menjadi katalisator ekonomi mikro.

Baca Juga :  Jumat Berkah, Kapolres Sumenep Bersama Anggota Satlantas Bagikan Nasi Kotak

Kehadiran ribuan orang memberikan multiplier effect yang signifikan bagi roda perekonomian lokal.

Dengan semakin seringnya acara serupa digelar, pelaku UMKM berharap ini dapat menjadi awal kebangkitan ekonomi rakyat kecil di Sumenep.

Momentum seperti ini membuktikan bahwa penggabungan kegiatan sosial, budaya, dan ekonomi dapat memberikan manfaat yang menyeluruh.

Loading

Penulis : Wafa

Berita Terkait

Kembalikan TNI ke Barak: Alarm Demokrasi yang Tak Boleh Diabaikan
Menghindari Penyalahgunaan Profesi Wartawan, Dewan Pers Imbau Media untuk Perketat Pengawasan
IMORI Dukung Parluatan Siregar Jadi Ketua KONI Sumut, Fokus Tingkatkan Prestasi Olahraga
Buntut Ibu dan Anak Tewas Tertimpa Tiang PLN, Aktivis Mahasiswa Nasional Pulang Kampung ke Binjai
Pilkada Serentak 2024 Berlangsung Sukses, Pengurus PKC PMII Jatim Apresiasi KPU Jawa Timur dan Seluruh KPU Kabupaten
Bedah Buku dan Konsolidasi, Srikandi IKA PMII Akan Hadirkan Anggota DPD RI Lia Istifhama ke Sumenep
Ruang kreatif Hiburan Malam, Perkuat Industri Seni dan Ekonomi Lokal
Siap-siap Petani Milenial 2024 akan Segera Dibuka? Gaji Rp 10 Juta Lebih Sebulan, Cek Syarat dan Caranya
KPU Sumenep.

Berita Terkait

Senin, 24 Maret 2025 - 21:10 WIB

Kembalikan TNI ke Barak: Alarm Demokrasi yang Tak Boleh Diabaikan

Minggu, 16 Februari 2025 - 20:44 WIB

Menghindari Penyalahgunaan Profesi Wartawan, Dewan Pers Imbau Media untuk Perketat Pengawasan

Sabtu, 15 Februari 2025 - 09:04 WIB

IMORI Dukung Parluatan Siregar Jadi Ketua KONI Sumut, Fokus Tingkatkan Prestasi Olahraga

Jumat, 24 Januari 2025 - 15:21 WIB

Buntut Ibu dan Anak Tewas Tertimpa Tiang PLN, Aktivis Mahasiswa Nasional Pulang Kampung ke Binjai

Rabu, 11 Desember 2024 - 09:25 WIB

Pilkada Serentak 2024 Berlangsung Sukses, Pengurus PKC PMII Jatim Apresiasi KPU Jawa Timur dan Seluruh KPU Kabupaten

Minggu, 8 Desember 2024 - 10:31 WIB

Bedah Buku dan Konsolidasi, Srikandi IKA PMII Akan Hadirkan Anggota DPD RI Lia Istifhama ke Sumenep

Sabtu, 7 Desember 2024 - 08:25 WIB

Ruang kreatif Hiburan Malam, Perkuat Industri Seni dan Ekonomi Lokal

Senin, 2 Desember 2024 - 23:35 WIB

Siap-siap Petani Milenial 2024 akan Segera Dibuka? Gaji Rp 10 Juta Lebih Sebulan, Cek Syarat dan Caranya

Berita Terbaru

Foto. Syaiful Bahri.

Lifestyle

Efisiensi Anggaran: Kebijakan Bijak atau Tipu Muslihat?

Minggu, 23 Mar 2025 - 08:32 WIB