SUMENEP, nusainsider.com — Aktivis kepulauan Sapeken Sumenep Madura Jawa Timur, menilai banyaknya program kesehatan yang tidak di jalankan oleh Plt. Puskesmas Sapeken. Sehingga secara tidak langsung ini merugikan masyarakat kepulauan sapeken, Senin 06/01/2025.
Mohammad Rofiq Arisandi Dalam keterangan rilisnya kepada media ini menyampaikan bahwa dalam satu tahun terakhir ini ada begitu banyak persoalan yang ada di puskesmas sapeken, tentu hal ini merupakan bentuk kecemasan kita bersama bahwa Puskesmas Sapeken main-main dalam menjamin kesehatan masyarakat.
Kemudian kami menilai bahwa Plt. puskesmas sapeken tidak begitu serius menjalankan beberapa program yang seharusnya di realisasikan oleh Plt puskesmas sapeken, “Kata Aktivis Kepulauan sapeken kepada media nusainsider.com, Senin 6 Januari 2024.
Dengan begitu banyak anggaran yang di sediakan, namun kami melihat tidak ada bentuk realisasi program sampai saat ini oleh Plt Puskesmas sapeken.
Mulai dari program pembinaan kesehatan sekolah, pembinaan berkala di sekolah dasar, penyuluhan PHBS Pondok Pesantren dan sebagainya, yang itu sudah ada pos-pos anggarannya.
Kemudian persoalan yang lain bahwa puskesmas sapeken tidak memperhatikan desa yang masih belum mempunyai petugas kesehatan, contohnya seperti di pulau saredeng kecil kecamatan sapeken yang mana masyarakat disana sangat membutuhkan tenaga kesehatan, ini persoalan yang harus benar-benar di perhatikan oleh pihak puskesmas sapeken biar tidak menjadi kecemasan publik, “Jelasnya.
Rofiq sapaan akrabnya Berharap Puskesmas Sapeken lebih memprioritaskan kesehatan masyarakat kepulauan sapeken. Jangan hanya Titik fokus di kecamatan sapekennya saja.
Karena Kepulauan sapeken itu memiliki banyak Desa Antar pulau yang harus di perhatian juga oleh puskesmas sapeken, “Imbuhnya.
Hingga berita ini dinaikkan, Pihak pewarta sudah berupaya konfirmasi kepada Plt Puskesmas Sapeken namun belum Berhasil.
Penulis : Fiq