SUMENEP, nusainsider.com — Madura Culture Festival 2024 yang digelar oleh pemerintah Kabupaten Sumenep, di stadion A. Yani Panglegur Kabupaten Sumenep malam ini menampilkan pertunjukan seni Musik Drumband.
Diketahui, 2 (Dua) seni Musik Drumband tersebut semuanya berasal dari kabupaten Sumenep, diantaranya adalah Bhaswara Adinaya dari SDN Marengan Daya I dan Laskar Harmoni Panditu dari SDN Pandian I.
Setelah tadi malam (8/9), dimanjakan oleh penampilan Fashion Show Runner Up Puteri Indonesia Jawa Timur 2024 dan Seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Malam ini giliran 2 (dua) tim Drumband yang akan unjuk kebolehan.

Penampilan 2 (dua) tim drumband dari 2 (dua) sekolah dasar negeri tersebut tampil memukau dengan lagu-lagu Indahnya. Sebagai support sembari menikmati jajanan dari UMKM yang ada di dalam stadion A. Yani Panglegur Sumenep.
Pemerintah Kabupaten Sumenep berkomitmen menjaga dan merawat kelestarian seni dan budaya sebagai warisan leluhur, supaya keberadaannya tidak tergerus perkembangan zaman apapun, “kata Bupati Sumenep kepada media ini, Senin 9 September 2024.
Drumband dianggap sebagai media yang bisa dipergunakan untuk menyalurkan dan mengembangkan bakat. Hal ini membuat masyarakat turut memasukkan anak-anaknya yang masih bersekolah untuk mengikuti ekstrakulikuler drumband.
“Masyarakat untuk bersama-sama mengenalkan seni dan budaya kepada generasi muda, sehingga melalui kegiatan ini membangun jejaring dan meningkatkan kebersamaan mengembangkan daerah melalui seni dan budaya,” pungkasnya.
Bupati Sumenep menambahkan, bahwa Drumband sudah masuk ke dalam kegiatan ekstra kurikuler dihampir setiap sekolah atau madrasah. Bukan hal yang aneh dan terkesan mahal untuk memainkan alat drumband saat ini.
Pemerintah daerah berupaya untuk terus mengembangkan seni budaya yang ada di kabupaten sumenep ini, sehingga kreativitas anak didik, pemuda dan Masyarakat terus hidup dan berkembang serta bisa mengharumkan Sumenep di kancah Nasional bahkan internasional nantinya,”Tambahnya.
Penulis : Mif