SULUT- Nusainsider.com
Persiapan Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara bersama Institusi TNI dan Polri dengan agenda kunjungan kerja (Kunker) orang nomor satu di Indonesia Presiden Republik Indonesia Ir.Joko Widodo bersama rombongan.Rabu,27-12-2023.
Apel gelar pasukan pengamanan untuk kunjungan kerja Presiden RI Ir.Joko Widodo sudah di lakukan oleh institusi TNI dan Polri hari ini,untuk memberikan jaminan keamanan bagi Presiden Republik Indonesia Ir.Joko Widodo bersama rombongan yang di jadwalkan tiba pada besok pagi,kamis 28/12/2023 dan langsung berangkat ke Talaud.
Kedatangan Presiden Jokowi ke Talaud direncanakan untuk meresmikan Program Penyediaan Base Transceiver Station (BTS) 4G di daerah terdepan, terpencil dan tertinggal (T3), yang di Desa Bowombaru Utara, Talaud.
Sebelumnya, Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo), Budi Arie Setiadi mengatakan terdapat 4.988 BTS 4G yang akan diresmikan oleh Presiden Jokowi di sela-sela agenda yang padat.
“BTS 28 Desember diresmikan pengoperasiannya oleh bapak Presiden Joko Widodo di Talaud, Sulawesi Utara,” kata Budi Arie di Media Pressroom Kominfo, Jakarta Pusat. (22/12/2023)
Selain kunjungan kerja Presiden RI Jokowi di Talaud,di jadwalkan akan mengunjungi Kabupaten Minahasa Utara di Desa Matungkas untuk peresmian BTS 4G,sejumlah petugas terpantau awak media telah berjaga di area seputaran BTS di Jalan AHJ Purukan Desa Matungkas.
BTS 4G sendiri merupakan sebuah rangkaian yang memiliki peran untuk membantu masyarakat dalam berkomunikasi satu dengan yang lainnya yang terpisah oleh jarak dan waktu.
Masyarakat Sulawesi Utara lebih khususnya masyarakat Kabupaten Talaud dan Kabupaten Minahasa Utara sangat senang dengan kedatangan Presiden RI Ir Joko Widodo bersama rombongan dalam kunjungan kerja di Sulut serta yang peduli dengan kemajuan teknologi komunikasi di daerah kepulauan Talaud dan Minut,ucap beberapa warga masyarakat di Minahasa Utara.
Sri Wahyuni