SKK Migas Terus Mendorong Pelaksanaan Peningkatan TKDN di Hulu Migas

- Pewarta

Selasa, 11 Juni 2024 - 22:11 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SURABAYA, nusainsider.com Satuan Kerja Khusus (SKK) Migas terus mendorong penggunaan produk lokal atau Tingkat Kandungan Dalam Negeri (TKDN) dalam setiap kegiatan operasi hulu migas untuk memberikan dampak positif bagi perekonomian nasional atau memberikan efek berganda hulu migas.

Hal tersebut disampaikan Deputi Dukungan Bisnis SKK Migas, Rudi Satwiko di IOG SCM SUMMIT 2024, di Surabaya, Selasa 11 Juni 2024.

Pada Forum Group Discussion (FGD) yang merupakan salah satu sesi diskusi pada hari ini, terungkap bahwa penggunakaan produk lokal diharapkan memperkuat kapasitas pelaku usaha, pabrikan, vendor serta usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) sebagai penunjang industri hulu migas.

banner 325x300

“SKK Migas berkomitmen untuk tetap mendukung dan melaksanakan komitmen peningkatan TKDN di hulu migas. Untuk tahun 2024 ini perkiraan pencapaian TKDN hulu migas mencapai 57%,” kata Rudi Satwiko.

Rudi menilai, peningkatan penggunaan produksi dalam negeri di sektor hulu migas memiliki dampak positif yang signifikan bagi perekonomian nasional seperti meningkatkan sektor industri dalam negeri, menciptakan lapangan kerja dan meningkatkan pendapatan masyarakat, serta perekonomian secara keseluruhan.

Baca Juga :  Pasca dilantik, FPR Sumenep Warning Kades Raas Agar Tidak Main-Main Dalam Mengelola Dana Desa

Meningkatnya penggunaan produksi dalam negeri akan meningkatkan sektor industri dalam negeri, menciptakan lapangan kerja, dan meningkatkan pendapatan masyarakat, serta perekonomian secara keseluruhan.

banner 325x300

“Kita akan terus dorong agar pabrikan dan produk lokal terus bersaing dan memiliki peran, tentu dengan peningkatan kualitas produk hulu migas, “ kata Rudi.

Sementara itu, Wakil Ketua Umum IOG SUMMIT 2024, Bayu Kusuma mengatakan IOG SCM SUMMIT 2024 merupakan ajang berbagi pengetahuan dan pembelajaran dari para praktisi, forum diskusi antar stakeholder, dan juga eksibisi dari perusahaan-perusahaan dalam dan luar negeri untuk meningkatkan hubungan yang kuat dengan pemasok dan mitra lainnya.

Event ini memfasilitasi pertukaran ide dan inovasi antara semua pihak terlibat untuk meningkatkan efisiensi dan ketahanan fungsi SCM secara keseluruhan.

Pemberdayaan kapasitas nasional juga menjadi salah satu fokus utama atau FGD ( Forum Group Discussion ) dalam kontribusi industri hulu migas.

“Dua hari ini, acara Cukup padat, kita kemas eventnya dengan tiga (3) FGD, berkaitan dengan teknologi dan digitalisasi, pengolaan material dan peningkatan kapasitas dalam negeri,” kata Bayu Kusuma.

Pada IOG SCM SUMMIT 2024 menggelar exhibition atau pameran produk-produk dari berbagai industri migas yang selama ini memberikan support operational hulu migas. Sekitar 24 perusahaan memamerkan produk lokal dari sisi teknologi, material maupun service.

Baca Juga :  Ambruknya Mega Proyek PATM, Warga Pasongsongan Dukung Aktivis Desak Polda Jatim

Sejumlah produk lokal yang digunakan di Industri hulu migas dan sudah diproduksi Indonesia diantaranya produk dari PT COSL Indonesia, PT Pertamina Patra Niaga dan PT Kairos.

Keseluruhan dari produk yang dipamerkan tersebut telah digunakan di Industri Hulu Migas maupun KKKS.

Selain itu, ada juga empat (4) Supporting both SKK Migas yang mendukung tatakelola di SCM ( Supply Chain Management ) yaitu CSMS, TKDN, Fomalitis dan CIVD IOG e-Commerce.

Loading

Penulis : Dre

Berita Terkait

Kontribusi Positif Hulu Migas Dalam Mengelola Lingkungan Berkelanjutan di Era Transisi Energi
Karya Terbaik Panggung Malam Penganugerahan Karya Jurnalistik se-Jawa, Bali dan Nusa Tenggara
Immigration Lounge Icon Mall Gresik, sebagai yang pertama dan satu- satunya di Wilayah Jawa Timur
Anak Direktur Pajak : Aditya Muhamad Bintang Kembangkan Rencana Transformasi Kawasan Otomotif
SKK Migas Tegaskan Pentingnya Energi Transisi dan Pengelolaan Lingkungan Berkelanjutan
Pacu Kolaborasi dalam Bidang Pendidikan, SKK Migas Terbitkan Nota Kesepahaman Bersama Universitas Sebelas Maret
Resmi! Achmad Fauzi Wongsojudo Terima 9 Rekomendasi Partai, Berikut Jelasnya
105 Pendemo yang Diamankan Polres Jakbar Dipulangkan

Berita Terkait

Minggu, 8 September 2024 - 10:25 WIB

Kontribusi Positif Hulu Migas Dalam Mengelola Lingkungan Berkelanjutan di Era Transisi Energi

Minggu, 8 September 2024 - 09:12 WIB

Karya Terbaik Panggung Malam Penganugerahan Karya Jurnalistik se-Jawa, Bali dan Nusa Tenggara

Sabtu, 7 September 2024 - 19:16 WIB

Immigration Lounge Icon Mall Gresik, sebagai yang pertama dan satu- satunya di Wilayah Jawa Timur

Sabtu, 7 September 2024 - 18:36 WIB

Anak Direktur Pajak : Aditya Muhamad Bintang Kembangkan Rencana Transformasi Kawasan Otomotif

Sabtu, 7 September 2024 - 17:21 WIB

SKK Migas Tegaskan Pentingnya Energi Transisi dan Pengelolaan Lingkungan Berkelanjutan

Jumat, 30 Agustus 2024 - 20:48 WIB

Pacu Kolaborasi dalam Bidang Pendidikan, SKK Migas Terbitkan Nota Kesepahaman Bersama Universitas Sebelas Maret

Minggu, 25 Agustus 2024 - 16:05 WIB

Resmi! Achmad Fauzi Wongsojudo Terima 9 Rekomendasi Partai, Berikut Jelasnya

Jumat, 23 Agustus 2024 - 21:07 WIB

105 Pendemo yang Diamankan Polres Jakbar Dipulangkan

Berita Terbaru

Berita

Venue voli pantai PON XXI Aceh-Sumut Unik di Caldera Toba

Senin, 16 Sep 2024 - 22:12 WIB